5 Wahana Wisata Terfavorit di The
Jungle Bogor -
The Jungle Bogor merupakan sebuah objek wisata terpadu yang
terletak di
Bogor, Jawa Barat. Objek wisata ini merupakan salah satu taman
bermain dengan fasilitas terlengkap yang ada di Indonesia. Di antara berbagai
wahana yang ada di sana, yang paling diminati di objek wisata ini adalah
fasilitas waterpark yang terbagi menjadi beberapa wahana. Namun selain itu, ada
beberapa wahana lainnya yang menjadi favorit wisatawan. Berikut ini kami
berikan sedikit penjelasan
mengenai 5
wahana terfavorit yang ada di The Jungle Bogor.
5 wahana terfavorit di The Jungle
1. Water Park
Wahana Taman air atau lebih dikenal sebagai waterboom adalah salah
satu wahana yang paling sering dikunjungi oleh wisatawan di kawasan wisata the
Jungle. Wahana ini cukup diminati karena terbagimenjadi beberapa kawasan yang
disesuaikan dengan kebutuhan pengunjungnya, beberapa wahana yang dapat
dinikmati diantaranya:
Kiddie Pool
Kiddie pool merupakan kolam renang yang diperuntukan bagi pengunjung
yang masih anak-anak. Kolam ini berisikan berbagai mainan menarik bagi
anak-anakseperti jungkat-jungkit, mini slider, air mancur, dan mainan
lumba-lumba.
Slide Pool
Seperti namanya, kolam yang satu ini dilengkapi dengan fasilitas
slider yang cukup panjang. Sangat cocok bagi anda yang ingin merasakan
pengalaman berseluncur sambilbermain air.
Leisure Pool
Kolam ini disediakanbagi pengunjung yang ingin berenang sambil
bersantai. Di areal ini anda dapat menjumpai food court, fountain futsal, dan
kolam luncur. Anda dapat bersantai sambilmenikmati makanan yang disediakan di
kawasan ini.
Lazzy River
Lazy river merupakan sebuah kolam arus yang memiliki panjang sekitar
400 m.di kolam ini anda dapat bersantai dengan menggunakan ban sambil menyusuri
kolam dan mengikuti arus mengelilingi kawasan the Jungle. Anda juga akan
melintasi Giant Aquarium yang berisikan berbagai jenis ikan.
2. Sinema 4D
Selain kawasan waterpark, The Jungle memiliki wahana sinema 4D yang
cukup diminati pengunjung. Di dalam wahana ini anda dapat menyaksikan film 4D dengan menggunakan
kacamata khusus. Selama menyaksikan film anda akan merasakan guncangan, semburan
air, serta suara dengan efek menggelegar sehingga film yang anda saksikan akan
tampak nyata.
3. Rumah Hantu
Bagi anda yang memiliki keberanian tinggi, anda dapat mencoba wahana
rumah hantu yang ada di kawasan The Jungle Bogor. Seperti pada umumnya, di
dalam rumah hantu anda akan menjumpai berbagai jenis hantu yang akan menakut-nakuti
anda ketika menelusuri rumah hantu tersebut.
4. Bird Park
Wahana yang paling diminati selanjutnya adalah Bird Park. Kawasan ini
berisikan berbagai jenis spesies burung yang didatangkan dari seluruh
Indonesia. Di sini anda akan merasakan suasana alam yang asri dengan kicauan
dari berbagai burung yang ada. Diantara burung-burung yang dapat andajumpai di
sini adalah burung elang, merak, flamenggo, macau,kakatua, dan berbagai spesies
burung lainnya.
5. Snow World
Snow world merupakan sebuah wahana yang didesain khusus untuk
menghadirkan suasana musim dingin lengkap dengan salju dan berbagai aksesoris
yang menggambarkan suasana musim dingin. Di dalam wahana ini anda dapat berfoto
layaknya sedang berada di eropa.
Itulah beberapa penjelasan singkat mengenai
5 Wahana Wisata Terfavorit di The Jungle Bogor, semoga dapat
menggugah rasa penasaran anda untuk berkunjung dan merasakan langsung wahana-wahana
yang ada di
tempat wisata tersebut. Happy Travelling!!!