Tempat Wisata di Singapore - Pada kesempatan
kali ini Travellesia akan membahas mengenai tempat wisata di Singapore yang paling
terkenal dan telah menjadi lokasi yang selalu dikunjungi wisatawan. Singapore
sebagai negara tetangga yang paling dekat dengan Indonesia telah menjadi salah
satu negara kunjungan wisata yang paling diminati masyarakat di Indonesia yang
ingin menikmati suasana liburan di luar negeri. Lokasinya yang tidak terlalu
jauh dari Indonesia dan banyaknya pilihan tempat wisata yang ada di sana menjadi
alasan utama banyaknya wisatawan dari Indonesia berkunjung ke sana. Oleh sebab
itu, kali ini kami akan memberikan panduan mengenai tempat-tempat yang patut
anda pertimbangkan untuk di kunjungi jika anda memilih untuk berwisata ke
negeri tetangga ini.
Tempat Wisata di Singapore
Patung Merlion dan Gedung Esplanade
Siapa yang tidak kenal dengan
patung singa ini? Ini merupakan ikon paling terkenal dari Negara Singapore.
Jika anda berkunjung ke negara ini, patung Merlion merupakan lokasi wajib untuk
didatangi. Tempat ini biasa dijadikan lokasi foto para wisatawan yang berlibur
ke Singapore, selain karena keunikannya, patung ini dapat menjadi salah satu
bukti bahwa anda telah berkunjung ke Singapore. Tempat yang cocok untuk
mengabadikan kenangan anda saat berlibur ke negara ini.
Gedung Esplanade juga biasa
disebut sebagai gedung “mata lalat” dikarenakan bentuknya yang unik menyerupai
mata yang terdapat pada hewan kecil itu. Selain patung Merlion, lokasi ini juga
merupakan lokasi favorit wisatawan untuk mengabadikan momen berlibur di
Singapura. Gedung ini terletak di sebelah patung Merlion, gedung ini merupakan
sebuah Teater yang berada di atas pantai. Jangan khawatir, jika anda ingin
masuk ke lokasi ini, anda tidak akan dipungut biaya jika anda hanya ingin
melihat-lihat, namun anda akan dikenakan biaya jika ingin melihat pertunjukan yang
ada di sana.
Sentosa Island
Pulau yang berlokasi dekat dengan
pulau Batam ini menyajikan berbagai jenis hiburan, atraksi, dan wisata kuliner
bagi para wisatawan. Selain itu, lokasi ini juga menyuguhkan pemandangan indah
pantai dengan pasir putih yang bersih dan hamparan laut biru yang menyejukkan
mata. pada saat liburan, tempat ini menjadi salah satu lokasi favorit bagi
wisatawan lokal maupun asing sekedar untuk mencari hiburan atau menikmati
kenyamanan berada di pulau ini.
Universal Studio Singapore
Tempat ini merupakan taman
bermain pertama yang dibuka oleh Universal studio di Asia tenggara. Universal
studio Singapore menawarkan pengalaman wisata bermain dengan tema film-film
yang di produksi oleh Universal studio.
Beberapa wahana yang ada di
lokasi ini di antaranya seperti Far and Away, The lost world, Sci-fi City, Madagascar,
Holywood boulevard, dan beberapa wahana lainnya yang terus dikembangkan di
tempat ini.
Taman ini juga dilengkapi dengan
fasilitas seperti restoran dan toko-toko cendera mata yang dapat anda temukan
bertebaran di kawasan ini.
Harga tiket masuk lokasi ini
hanya S$32 untuk manula, S$48 untuk anak-anak dan S$66 untuk
dewasa.
Raffles Landing Site
Lokasinya tidak terlalu jauh dari
patung Merlion membuat wisatawan sering menyempatkan waktu untuk datang ke Patung
Replika Rafles yang posisinya menghadap Sungai Singapura ini. Lokasi merupakan
tempat pertama yang dijadikan lokasi pendaratan oleh Gubernur Sir Stamford
Raffles. Patung aslinya yang berwarna hitam berada tidak jauh dari tempat ini,
hanya berjarak 500meter di Victoria Concert Hall.
Singapore Flyer
Singapore flyer merupakan sebuah
bianglala yang paling besar di dunia.
lokasinya berada di kawasan Marina Bay. dari bianglala ini anda dapat menikmati
keindahan Singapore dari ketinggian 165meter. sebuah pengalaman yang sangat
menakjubkan jika anda dapat berkunjung dan berkesempatan menaiki bianglala
tertinggi di dunia ini. tentunya butuh keberanian ekstra untuk mencoba wahana
ini.
Haw Par Villa
Merupkan sebuah taman di mana di dalamnya
terdapat banyak patung. Tempat ini salah satu pusat kebudayaan China yang ada
di Singapore. Jika anda memiliki banyak waktu luang, tidak ada salahnya untuk
menyempatkan diri ke tempat ini, sebuah lokasi wisata budaya yang cukup
terkenal di singapore. Di dalam lokasi ini, anda dapat melihat berbagai patung
seperti patung the smilling budha, the
goddest mercy, dan juga ten courts of hell. Salah satu pilihan wisata
budaya di Singapore yang menarik untuk di kunjungi.
Orchard Road
Orchard road merupakan lokasi
wisata belanja paling diminati di Singapore, tempat ini merupakan one stop shopping di mana di dalamnya
dijual berbagai barang dengan brand terkenal dunia. Sampai saat ini Orchard
road masih menjadi tempat paling favorit bagi para wisatawan yang senang
berbelanja.
Bugis Street, China Town, dan Little India
Jika anda sudah puas mengunjungi
tempat wisata yang ada di Singapore, sudah saatnya anda untuk mengunjungi Bugis
Street, China town, atau Little India. Tempat-tempat ini merupakan surganya
para pencari souvenir. Harga yang relatif murah dan banyaknya pilihan suvenir
yang tersebar lengkap di lokasi ini menjadi nilai “plus” tersendiri. Jika anda ingin
membawa oleh-oleh untuk keluarga atau teman tercinta di rumah, sempatkanlah
untuk mengunjungi tempat-tempat ini, dijamin anda akan puas dengan suasana dan
kemudahan wisata belanja di kawasan ini.
Sekian informasi mengenai tempat wisata di Singapore yang dapat kami bagikan kepada anda, semoga bermanfaat.