Tempat Wisata di Surabaya- Jika kita berbicara Mengenai
Tempat wisata di Surabaya, tentu akan banyak di dominasi oleh tempat-tempat wisata yang bersejarah, mengingat kota ini merupakan kota Pahlawan. Ada banyak bangunan atau tempat yang menjadi lokasi kejadian bersejarah pada zaman penjajahan. Bahkan beberapa di antaranya menjadi pilihan favorit bagi para wisatawan. Sebagai acuan bagi anda yang ingin berlibur ke Surabaya, berikut kami berikan pembahasan mengenai beberapa tempat wisata yang terkenal di Daerah Surabaya dan Sekitarnya.
Tempat Wisata di Surabaya
Tugu Pahlawan
Lokasi: Jalan Pahlawan Surabaya
Tugu pahlawan merupakan Landmark utama dari kota Surabaya. Monumen ini memiliki tinggi 41,15 meter dengan bentuk menyerupai paku yang terbalik.
Tugu ini dibangun dalam rangka mengenang peristiwa Pertempuran yang terjadi pada tanggal 10 November 1945 di kota Surabaya, di mana terjadi perjuangan yang dilakukan oleh arek-arek Suroboyo melawan pasukan Sekutu dan Belanda yang datang untuk menjajah negara tercinta Republik Indonesia.
Monumen ini selalu menjadi perhatian bagi wisatawan yang mendatangi kota Surabaya, tidak sedikit dari mereka yang menyempatkan diri untuk berpose dan berfoto di kawasan bersejarah ini.
Monumen Jalesveva Jayamahe
Lokasi: Jl. Taruna Ujung 1 Surabaya
Monumen Jalesveva Jayamahe merupakan sebuah pembuktian hasil karya anak bangsa. Patung ini merupakan warisan dengan nilai sejarah tinggi yang menunjukkan bahwa negara Indonesia merupakan negara Bahari atau negara yang 70% wilayahnya merupakan wilayah kelautan. Patung ini dibangun pada tahun 1990 dan diresmikan pada tahun 1996. Patung ini dianggap sebagai patung tertinggi kedua setelah patung Liberty, dengan ketinggian 60 meter. Nama Jalesveva Jayamahe merupakan kalimat pusaka TNI Angkatan Laut yang memiliki arti “di Laut, Kita Jaya”. Yang melambangkan semangat juang nenek moyang bangsa Indonesia yang Pelaut.
Monumen ini terbagi menjadi 2 bagian, yaitu bagian patung setinggi 30meter, dan di bawahnya merupakan gedung 4 lantai setinggi 30 meter. Pada bagian dinding gedung terdapat diorama yang menceritakan sejarah kepahlawanan para pejuang bahari. Monumen ini juga berfungsi sebagai mercusuar bagi kapal-kapal yang berlayar di kawasan ini.
Jembatan Merah
Lokasi: Jl. Rajawali, Surabaya
Jembatan merah merupakan salah satu monumen bersejarah di Surabaya. Pada awalnya jembatan ini terbuat dari kayu, lalu kemudian pada tahun 1890-an di gantikan dengan besi agar lebih kuat dan permanen. Jembatan ini merupakan saksi bisu berlangsungnya pertempuran terdahsyat yang pernah terjadi di kawasan ini.
Saat ini kawasan jembatan merah menjadi pusat bisnis dan perdagangan yang ramai, karena dekat dengan perkampungan China.
Monumen Kapal Selam ( Monkasel)
Lokasi: Jl. Pemuda Surabaya Timur/Genteng
Monumen Kapal Selam (Monkasel) merupakan sebuah monumen Kapal Selam (asli) yang terbesar di kawasan Asia tenggara, yang berlokasi di dekat sungai Kali mas, Surabaya. Monumen kapal selam ini pada awalnya merupakan sebuah kapal selam asli yang dipindahkan dari laut menuju lokasi yang sekarang dengan cara memotong badan kapal menjadi 16 bagian, lalu kemudian disatukan kembali di lokasi yang baru. Kapal sela ini merupakan kapal bersejarah yang digunakan dalam operasi pembebasan Irian barat.
Monumen Kapal Selam ini dilengkapi dengan beberapa fasilitas pendukung seperti live music, Video Rama, Kolam Renang dan Rekreasi Air untuk anak-anak yang terdapat di sungai Kali mas.
Jembatan SuraMadu
Jembatan Nasional Suramadu merupakan sebuah jembatan yang dibangun untuk menghubungkan 2 pulau yaitu pulau Jawa dan Pulau Madura. Jembatan ini memiliki panjang 5.438 m, dan menjadi jembatan terpanjang yang ada di Indonesia saat ini. Jembatan Suramadu terdiri atas 3 bagian utama yaitu jalan layang, jembatan penghubung dan jembatan utama. Semenjak diresmikan pada tahun 2009, jembatan ini menjadi salah satu daya tarik bagi wisatawan yang mengunjungi kota Surabaya.
Jika anda berkunjung ke kota Surabaya, sempatkanlah untuk mengunjungi tempat wisata di Surabaya yang sudah kami paparkan di atas. Tempat-tempat ini merupakan tempat wisata yang paling populer di Surabaya. Semoga dapat menjadi tambahan informasi bagi anda yang berencana berlibur ke kota Pahlawan ini.